Notification

×

Iklan

Iklan

Kunjungi Lokasi Bencana, PMI Sumut Distribusikan Bantuan kepada Pengungsi Banjir Bandang Sihotang Samosir

21 Nov 2023 | 19:14 WIB Last Updated 2023-11-21T14:17:28Z

Wakil Ketua Bidang Penanggungan Bencana PMI Sumut Prof Dr Bahdin Nur Tanjung dan Kepala Markas PMI Sumut Ade Yudiansyah serahkan bantuan kepada korban pengungsian Bencana Alam Sihotang di Pintu Batu, (19/11/2023)

GREENBERITA.com - Ketua PMI Sumatera Utara Dr Rahmat Shah melalui Ketua Bidang Penanggulangan Bencana PMI Provinsi Sumatera Utara Prof Dr Bahdin Nur Tanjung melakukan kunjungan langsung ke lokasi bencana di Kenegrian Sihotang, Kecamatan Harian, Kabupaten Samosir Sumatera Utara, pada Minggu, 19 November 2023.


Usai menyaksikan kerusakan parah di SMP Negeri 2 Harian dan Kantor Kepala Desa Siparmahan serta pemukiman penduduk, Prof Bahdin Nur Tanjung bersama Kepala Markas PMI Sumut Ade Yudiansyah Markas PMI Sumut juga memberikan bantuan berupa sembako kepada korban bencana banjir bandang di Posko Pengungsian Pintu Batu di Desa Rianiate Pintu Batu Kecamatan Pangururan.


"Kami turut prihatin dengan bencana banjir bandang di Kenegrian Sihotang Samosir ini, kami tidak menyangka seperti ini parahnya kerusakan yang terjadi," ujar Prof Bahdin Nur Tanjung.


Dirinya tidak mengira kejadian itu meluluhlantakkan fasilitas sekolah, kantor desa dan rumah penduduk sampai kepada menyebabkan korban meninggal dunia.


"Karena kami tidak pernah tau ada sungai besar di Samosir," jelasnya.


PMI Sumatera Utara menyalurkan bantuan berupa Beras, Air Mineral, Pempers, Mie Instan Kotak serta makanan roti tambahan untuk Anak- anak di pengungsian m


Bantuan langsung diterima oleh Kepala Dinas Sosial Agus Karo-karo didampingi Staf BPBD Samosir .


"Kami menyampaikan terimakasih mendalam kepada PMI Sumatera Utara dan berdoa seluruh pengurus PMI Sumut dan Samosir diberkati Tuhan Yang Maha Esa," ujarnya.


Agus Karo-karo juga bercerita bahwa bantuan pertama diluar instansi pemerintah

yang hadir ke Posko Pengungsian berasal dari PMI Samosir berupa makanan instan bagi para pengungsi.


"Bahkan baru kemarin juga PMI Samosir memberikan bantuan kepada kita, jadi kalau dihitung dengan bantuan PMI Sumut, sudah ada tiga kali PMI memberikan kepeduliannya kepada para pengungsi di Samosir," pungkas Agus Karo-karo.


Turut mendampingi rombongan PMI Sumut yaitu Ketua PMI Samosir Pantas Marroha Sinaga, Drg Rawaty Simarmata, Maris Sitanggang.



(Gb-Alex03)