Notification

×

Iklan

Iklan

Liga Inggris , Menchester City Kalahkan Nottingham Forest

24 Sep 2023 | 10:45 WIB Last Updated 2023-09-24T03:45:56Z
Mencester City menang 


GREENBERITA.com -Manchester City menang 2-0 atas Nottingham Forest pada pekan keenam Liga Inggris di Stadion Etihad, Sabtu (23/9).

Man City unggul cepat melalui gol indah Phil Foden pada menit ketujuh. Gol pertama Foden pada musim ini itu bermula dari umpan terobosan jarak jauh Rodri dari lini tengah.


Bola Rodri diterima dengan baik oleh Kyle Walker yang bergerak dari sisi kanan. Tanpa kontrol, Walker memberikan umpan tarik kepada Foden.


Dengan tembakan kaki kiri Foden menempatkan bola di sisi kiri gawang Nottingham tanpa bisa dijangkau kiper Matthew Turner.


Tujuh menit berselang, tuan rumah menggandakan kedudukan jadi 2-0, kali ini giliran Erling Haaland yang mencetak gol pada menit ke-14.


Gol kedua Man City lagi-lagi tercipta dari serangan di sisi kanan, atau sisi kiri pertahanan Forest. Foden memberikan umpan terobosan kepada Matheus Nunes yang dilanjutkan dengan umpan silang ke tengah kotak penalti.


Tanpa penjagaan ketat pemain lawan, Haaland dengan leluasa menyundul bola masuk ke gawang. Pada menit ke-31 tendangan Alvarez dari kotak penalti diblok pemain lawan.


Setelah unggul 2-0 pada babak pertama, Man City harus bermain dengan 10 orang setelah gelandang Rodri dikartu merah wasit Anthony Taylor pada menit ke-46.


Rodri dianggap bertindak kasar kepada Morgan Gibbs White setelah kedua pemain terlibat dalam perebutan bola.


Sebelum kartu merah dilayangkan, Rodri terlihat mendorong, lalu ingin mencekik Gibbs-White. Kedua tangan Rodri tampak diletakkan di sekitar leher winger Nottingham tersebut. Berikutnya ada juga adegan Rodri membuat gerakan tangan kiri ke tubuh Gibbs-White hingga lawannya itu terjatuh.


Unggul dalam jumlah pemain coba dimanfaatkan Forest. Gibbs-White melepaskan tembakan, namun diblok Ruben Dias.


Pemain pengganti Anthony Elanga mencoba peruntungannya dengan melepaskan tembakan pada menit ke-71, tetapi bisa digagalkan kiper Ederson.


Haaland membuang peluang emas Man City mengubah skor jadi 3-0. Tendangan voli Haaland pada menit ke-78 usai mendapatkan operan dari Nathan Ake masih melebar.


Nottingham Forest terus memberikan tekanan kepada Man City pada sisa laga. Tendangan Willy Boly dari luar kotak penalti pada menit ke-90+5 bisa dihalau Ederson.


Man City akhirnya menang 2-0 atas Forest setelah bermain dengan 10 orang di babak kedua.


Susunan Pemain Man City vs Nottingham:


Man City: Ederson; Walker, Akanji, Dias, Gvardiol, Rodrigo, Nunes, Foden, Alvarez, Doku, Haaland.


Nottingham: Turner; Aurier, Boly, Niakhate, Mangala, Tavares; Dominguez, Sangare, Aina, Gibbs-White; Awoniyi.

(GB- RizalDM)