Notification

×

Iklan

Iklan

Jelang Perayaan Pesparawi, Panitia Lakukan Aksi Sosial pada Donor Darah PMI di Haornas Samosir

26 Sep 2023 | 11:20 WIB Last Updated 2023-09-26T04:20:29Z


GREENBERITA.com
- Bupati Samosir Vandiko Timotius Gultom melakukan senam bersama ribuan warga usai Gelar bertindak Upacara Peringatan Hari Olahraga Nasional Tingkat Kabupaten Samosir di Tanah Lapang Pangururan, Jumat (22/09/2023).


Upacara diikuti, Para Asisten Setdakab Samosir, para SAB, Kadis Kominfo, Immanuel Sitanggang dan pimpinan OPD lainnya, Jajaran TNI/Polri, Ormas, Ketua Koni, KORMI, Pabsi, NPC, Anak Sekolah tingkat SD, SMP dan SMA. Peringatan Haornas ke-40 2023 dengan Tema 'Gelanggang semangat Pemenang'. 


Dalam peringatan tersebut, Bupati Samosir Vandiko Gultom memberikan penghargaan kepada 23 Atlet dan 6 Pelatih berprestasi dari Cabang Pencak Sikat, Muaythai, Wushu, Angkat Besi, Akti, NPC, YPOK. 


Sementara itu, menjelang perayaan Pesparawi Samosir pada  30 September dan 1 Oktober 2023, panitia melakukan Aksi Sosial berbagi puding pada Donor Darah PMI Samosir ditengah acara tersebut.


Pada kegiatan Aksi Donor Darah tersebut, PMI Samosir berhasil mengumpulkan 36 kantong darah yang kesemuanya diserahkan secara utuh kepada RS Hadrianus Sinaga untuk dikelola manajemen pemberian kepada pasien oleh RS pemerintah ini.


Bagaimana pernyataan lengkap Ketua Panitia Pesparawi Samosir Ria Gurning, simak pada tayangan YouTube GreenberitaTv Channel berikut ini,