Jokowi, Prabowo dan Erick Thohir Semobil di Malang, Gerindra Sebut Sinyal Dukungan
GREENBERITA.com - Presiden Jokowi hari ini melakukan kunjungan kerja ke Malang, Jawa Timur. Di Malang, Jokowi ditemani dua menteri kebanggaannya, yaitu Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Menteri BUMN Erick Thohir.
Presiden Joko Widodo atau Jokowi menjelaskan alasan Menteri Pertahanan (Menhan) Prabowo Subianto dan Menteri BUMN Erick Thohir ikut mendampinginya dalam melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Malang, Jawa Timur, Senin (24/7/2023).
Jokowi menyampaikan, dia bersama Prabowo dan Erick Thohir akan mengunjungi PT Pindad (Persero) di Kabupaten Malang. Menurut dia, PT Pindad berada di bawah kementerian yang dipimpin Prabowo dan Erick.
"Ini kita mau ke Pindad, ke Kabupaten Malang ini mau ke Pindad. Pindad itu berada di bawah Pak Menteri BUMN Erick Thohir dan di bawah Menhan Pak Prabowo," jelas Jokowi usai meninjau Pasar Bululawang Kabupaten Malang, Jawa Timur, Senin (24/7/2023).
Ada hal menarik dalam kunjungan Jokowi di Pindad. Mereka bertiga terlihat menunggangi kendaraan taktis. Uniknya lagi, Prabowo menjadi sopir.
Menhan Prabowo dibalik kemudi. Kemudian ada Menteri BUMN Erick Thohir di kursi navigatir kiri. Sementara di kursi belakang ada Presiden Jokowi dan Ibu Negara Iriana Jokowi.
Ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto mengendarai mobil bareng Menteri BUMN Erick Thohir di Malang, Jawa Timur, Senin (24/7/2023). Tak hanya mereka berdua, Jokowi dan Iriana juga ikut dalam mobil berpelat 'Indonesia' itu.
Sekretaris Jenderal Gerindra Ahmad Muzani mengatakan momen tersebut bisa jadi sebagai sinyal dukungan Jokowi kepada Prabowo semakin kuat.
"Saya mau tanya, kalau itu dinaiki oleh kira-kira menurut anda itu sinyal apa? Kalau saya tadi melihat foto itu, itu artinya isyarat dukungan oleh presiden kepada calon atau orang yang sedang menaiki mobil itu," kata Muzani ditemui di kantor DPP PBB, Pasar Minggu, Jakarta, Senin (24/7/2023).
Hanya saja Muzani tidak menyebut apakah dukungan tersebut juga kepada Erick Thohir sebagai calon wakil presiden. Dia menyebut dukungan Jokowi kepada orang-orang yang sedang menaiki mobil tersebut.
"Pokoknya saya menganggap, kami menganggap itu dukungan dari Presiden memberi sinyal kepada orang yang sedang menaiki di mobil itu," katanya
(GB-RizalDM)