Notification

×

Iklan

Iklan

Libur Idul Adha, Penyeberangan Tigaras-Simanindo Melayani hingga Tengah Malam

29 Jun 2023 | 21:39 WIB Last Updated 2023-06-29T14:39:20Z

 Penyeberangan Tigaras-Simanindo


GREENBERIRTA.com  Hari pertama perayaan hari raya Idul Adha 1444 hijriah 2023 yang berbarengan dengan libur panjang sekolah membuat penyeberangan dari pelabuhan jurusan Tigaras-Simanindo dipadati kendaraan pribadi, Kamis 29 Juni 2023


Informasi yang berhasil dihimpun dari salah seorang warga Sipolha yang hendak menyeberang dari Tigaras menuju Simanindo menerangkan, bahwa padatnya kendaraan sudah terjadi sejak siang," ujar Jonris Damanik melalui sambungan selulernya.


Kepala koordinator wilayah kerja pelabuhan Tigaras, Darwin Purba mengatakan, tingginya volume kendaraan yang di dominiasih kendaraan pribadi menuju Samosir dikarenakan libur Idul Adha yang berbarengan dengan libur panjang sekolah


"Peningkatan arus penyeberangan di pelabuhan Tigaras menuju Simanindo sudah mulai terjadi sejak kemarin dan hingga malam ini, puluhan kendaraan roda empat masih mengantri menunggu giliran untuk menyeberang ke Simanindo,” ungkap Darwin Purba


Darwin juga menyampaikan, puluhan kendaraan roda empat yang hingga malam ini masih mengantri menunggu giliran untuk menyeberang ke Simanindo dipastikan akan diseberangkan hingga tengah malam dan KMP Sumut I dan II sudah penuh hingga jam 00:00.

(GB-RizalDM)