GM PLN UIP Sumbagut menyerahkan bantuan kepada perwakilan anak Panti Asuham Ade Irma Suryani Nasution di momen bulan suci Ramadan/foto : ist |
GREENBERITA.com- Berbagi kebahagiaan dengan seluruh masyarakat yang membutuhkan wilayah Sumut dan Aceh, terus dilakukan PLN UIP SBU di sepanjang bulan suci Ramadan 1444 H/2023 M.
Lewat kegiatan bertema 'Berbagi Kebahagiaan Ramadan Tahun 2023 PLN UIP SBU', pada Selasa, 11 April 2023 lalu, seluruh jajaran manajemen dan pegawai PLN UIP SBU mengunjungi Panti Asuhan Ade Irma Suryani Nasution di Jalan Teuku Cik Ditiro No.110, Kel. Madras Hulu, Kec. Medan Polonia, Kota Medan, Sumatera Utara
Kedatangan seluruh pegawai yang dipimpin GM PLN UIP SBU Octavianus Duha tersebut, langsung disambut Ketua Panti Asuhan Ade Irma Suryani Nasution Hj. Hendrati, SH sekaligus penerima bantuan, beserta seluruh anak-anak penghuni panti.
GM PLN UIP SBU Octavianus Duha dalam kunjungan itu mengatakan, kegiatan ini merupakan Program Relawan Pegawai Berbagi Kebahagiaan Ramadan Tahun 2023 PLN UIP SBU.
"Para relawan yang berjumlah 260 orang terdiri dari para pegawai ini selain membantu panti asuhan terdekat dari kantor induk PLN UIP SBU, mereka berperan dengan mendatangi rumah rumah panti asuhan yang berada di sekitar proyek dengan lokasi yang terpencil, program ini sangat bermanfaat utamanya bagi relawan yang bekerja/ mengawas pekerjaan dilokasi yang penuh dengan penolakan masyarakat yang terkena dampak pembangunan proyek," ungkap Octa.
Di momen itu, lanjut Octa, relawan PLN UIP SBU turut membagikan Al-Quran dengan huruf yang berwarna, agar anak anak dapat belajar mengaji lebih mudah dan penyebutan huruf hijaiyah lebih baik dan sempurna.
"Kegiatan ini juga sejalan dengan Employee Voulenteering Program (EVP). Program yang memiliki tujuan untuk berbagi kebahagiaan di bulan Ramadhan kepada masyarakat khususnya di bidang pendidikan. kepedulian lewat Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) serta Yayasan Baitul Mall (YBM) PLN," sebutnya.
Dikatakan Octa juga, program ini sangat membantu sehingga masyarakat sekitar proyek kembali bersimpati dengan para relawan yang sedang menjalankan tugas negara, melistriki Nusantara. Sedangkan manfaat program ini, fokus untuk meningkatkan citra positif perusahaan.
"Memberikan bantuan penunjang fasilitas pendidikan kepada anak panti yang menjadi bagian kegiatan relawan pegawai UIP ini dilaksanakan di sekitar kantor Induk dan juga tersebar di 4 titik proyek antara lain, Banda Aceh, Takengon, Perbaungan dan Asahan," urainya.
Sementara, Ketua Panti Asuhan Ade Irma Suryani Nasution Hj. Hendrati, SH mengucapkan terima kasihnya dan sangat mengapresiasi bantuan yang diberikan PLN UIP SBU.
"Pastinya kami sangat berterima kasih karena PLN sudah sangat peduli dengan anak anak panti asuhan terlebih di bulan Ramadhan yang penuh keberkahan ini," ucap Hendrati. (Ika)