Ket Foto: PT Medan Ambil Sumpah 40 Advokat IKADIN Sumut.
MEDAN. GREENBERITA.com – Sebanyak 40 advokat dari Ikatan Advokat Indonesia (IKADIN) Sumatera Utara (Sumut) diambil sumpahnya oleh Wakil Ketua Pengadilan Tinggi (PT) Medan Dr Herdi Agusten SH M.Hum.
Acara yang dikemas dalam sidang terbuka Pengambilan Sumpah Advokat itu digelar di gedung PT Medan di Jalan Ngumban Surbakti Medan, Kamis (29/12/2022).
Wakil Ketua PT Medan Dr Herdi dalam arahannya berharap agar para advokat yang baru disumpah dapat melaksanakan profesinya secara adil, jujur dan berintegritas. "Semoga para advokat yang baru disumpah, taat terhadap kode etik advokat," katanya.
Sementara itu, Ketua DPD IKADIN Sumut, Surya Darma SE SH mengatakan para advokat muda haruslah mengikuti perkembangan jaman.
"Oleh karena itu ia berharap agar para advokat muda yang baru dilantik untuk terus belajar menimba ilmu agar bisa mengikuti perkembangan dunia hukum di Indonesia," katanya.
Sementara itu, Humas PT Medan Jhon Pantas L Tobing mengatakan acara pelantikan dan pengambilan sumpah advokat yang digelar PT Medan digelar dengan menggunakan protokol kesehatan (Prokes). "Selamat menjalankan amanah sebagai advokat," ucapnya.
Turut hadir pada acara itu, Panitia Pelaksana Penyumpahan Advokat Ikadin Yusman Harefa SH MH dan jajarannya.
Wakil Ketua Umum DPP Ikadin H Zulkifli Nasution SH MH CLA, Ketua Bidang Konsolidasi Organisasi DPP Ikadin H Andre Renaldi SH MH CLA, Sekretaris DPD Ikadin Sumut M Ilham Dani Lubis SH MH, Wakil Bendahara DPD Ikadin Sumut Reynhard Parulian SH, Ketua Bidang Organisasi & Administrasi DPD Ikadin Sumut Indra Gunawan Rangkuti SH dan Ketua DPC Ikadin Kota Medan Irvan Fadly Lubis SH.
(Gb--Raf)