Notification

×

Iklan

Iklan

PBB PAC Simanindo laksanakan kegiatan Bakti Sosial

14 Feb 2021 | 14:58 WIB Last Updated 2021-02-14T08:19:55Z

 Pemuda Batak Bersatu (PBB) Pimpinan Anak Cabang (PAC) Kecamatan Simanindo 
GREENBERITA.com - Pemuda Batak Bersatu (PBB) Pimpinan Anak Cabang (PAC) Kecamatan Simanindo melaksanakan bakti sosial yang diwujudkan dalam bentuk Gotong royong membersihkan jalan besar lingkar Samosir yang berada di Desa Garoga hingga Desa Huta Ginjang pada 06 Februari 2021 hingga 08 Februari 2021. 


Dari pantauan awak media dilapangan, PAC Simanindo menurunkan anggota sabanyak 15 Orang yang dilengkapi dengan mesin pemotong rumput,  sejumlah karung, sapu lidi, serta peralatan pendukung lainnya.

Kegiatan bakti sosial PBB
Ketua PAC PBB Simanindo Claos Sidabutar berharap hadirnya PBB di Samosir khususnya di Samanindo tak lain agar dapat merangkul orang batak yang ada di bona pasogit.

"Supaya bisa lebih menyatu dan kompak lagi kedepannya" tutur Claos


Pada kesempatannya, Claos Sidabutar juga mengatakan pihaknya akan menjadikan  kegiatan bakti sosial ini sebagai rutinitas dan bukan hanya untuk kali ini saja. 


"Kedepannya, kita merencanakan akan melaksanakan kegiatan bakti sosial ini setiap hari jumat" ujar Calos Sidabutar


Menurutnya, kegiatan bakti sosial yang mereka laksanakan ini mendapat respon positif dari warga dan mendapat dukungan dari  pihak Pemerintah Desa.

"Kita didukung dengan makanan dan minuman" tambah Claos Sidabutar.


Ditempat yang berbeda, Ketua PBB DPC Samosir Roland Sitanggang saat dihubungi lewat Telepon Selulernya mengaku sangat mengapresiasi kegiatan yang dilakukan oleh Ketua dan anggota PAC PBB Simanindo.


"Kita tentu mengapresiasi kegiatan tersebut ya, salut saya" ujar Roland Sitanggang lewat telepon selulernya


Menurutnya, kegiatan yang dilakukan oleh PAC Simanindo ini menjadi kebanggaan tersendiri juga buat dirinya. Dirinya berharap agar kegiatan seperti ini dapat dilaksanakan dan menjadi kegiatan rutin diseluruh PAC yang ada di Samosir.


"Secara pribadipun saya sendiri sangat bangga tentu ya, dan saya berharap kegiatan seperti ini dapat dilaksanakan di seluruh PAC yang ada  di Samosir" harap Roland.


(GB Elim09)