Notification

×

Iklan

Iklan

Atasi Kemarau, Dinas Pertanian Samosir Siagakan Pompa Air Untuk Bantu Petani

18 Sep 2019 | 19:36 WIB Last Updated 2019-11-10T13:33:36Z
Dinas Pertanian Samosir Siagakan Pompa Air Atasi Kekeringan Persawahan Petani
SAMOSIR,GREENBERITA.com- Dinas Pertanian (Distan) Kabupaten Samosir, Sumatera Utara melakukan upaya preventif dengan menyiagakan bantuan pompa kepada para kelompok tani (Poktan) di sentra pertanian setempat.
"Upaya penyiagaan dalam bentuk pompanisasi tersebut diberikan untuk membantu para petani menghadapi musim kemarau yang berkepanjangan yang menyebabkan ladang pertanian yang kering," kata Kepala Dinas Pertanian Samosir, Viktor Sitinjak, di Kantor Pertanian Samosir, Komplek Perkantoran Parbaba, Rabu,(18/9/2019).
Viktor mengatakan, petugas akan datang kewilayah pertanian yang kering dengan membawa pompa air berdasarkan informasi dari PPL (Penyuluh Pertanian Lapangan) serta laporan langsung dari para KelompokTani (Poktan).
Menurutnya, pertanian yang menerima bantuan peminjaman pompa air tersebut berasal dari para petani yang menanam padi dan jagung sedangkan untuk lainnya petani yang menanam jenis tanaman pisang tidak begitu memerlukan pompa.
Dalam tugasnya dilapangan, para PPL yang membawa pompa air sering kesulitan mencari titik air untuk dipompakan kepersawahan petani. "Solusinya bila ada kasus seperti itu maka kami akan meminta bantuan dari mobil tangki baik dari BPDB (badan penanggulang bencana daerah) maupun mobil tangki Satpol PP melalui ijin Bupati Samosir," pungkas Viktor Sitinjak.
(gb-fet)