Edy Rahmayadi Mundur Sebagai Ketum PSSI |
BALI,GREENBERITA.com – Edy Rahmayadi yang
baru saja memutuskan mundur sebagai Ketua Umum PSSI menyindir manajer
Persib Bandung Umuh Muchtar dalam pidato
di kongres tahunan PSSI di Hotel Sofitel, Bali, Minggu (20/1).
Dalam pidatonya Edy menyatakan resmi mundur dari jabatan Ketua Umum PSSI. Sebagai pengganti, Gubernur Sumatera Utara itu menunjuk Joko Driyono sebagai Ketua Umum PSSI.
Dalam pidatonya Edy menyatakan resmi mundur dari jabatan Ketua Umum PSSI. Sebagai pengganti, Gubernur Sumatera Utara itu menunjuk Joko Driyono sebagai Ketua Umum PSSI.
Edy juga sempat menyindir Umuh dalam pidatonya. Umuh merupakan salah satu
sosok yang gencar mendesak Edy untuk mundur dari jabatan Ketua Umum PSSI.
"Mungkin lebih pantas Umuh di sini memimpin, silakan. Jangan hanya teriak di luar, tunjukkan kedewasaan. Apa kata orang luar? Indonesia primitif?" kata Edy Rahmayadi seperti dilansir dari cnnindonesia.com.
"Mungkin lebih pantas Umuh di sini memimpin, silakan. Jangan hanya teriak di luar, tunjukkan kedewasaan. Apa kata orang luar? Indonesia primitif?" kata Edy Rahmayadi seperti dilansir dari cnnindonesia.com.
"Kalau saya ikuti emosi ini [akan terus menjabat sebagai Ketua Umum
PSSI], tidak baik untuk PSSI kita ini. Karena kita saling mencintai. Biar saya
keluar biar kalian tetap akur, setuju?" kata Edy menambahkan.
Mengomentari lengsernya Edy, Umuh menilai mantan Pangkostrad itu sebagai sosok yang tulus. Edy, kata Umuh, sosok polos yang percaya pada bawahan.
"Kalau untuk mengundurkan diri, Pak Edy itu Gubernur [Sumut], jadi biar lebih fokus lagi. Kan kata Pak Edy juga demi Indonesia dan PSSI. Itu saja," ucap Umuh.
Mengenai pengganti Edy sebagai
Ketua Umum PSSI, Umuh mengaku bakal berbicara dengan rekan-rekan sesama pemilik
suara PSSI terlebih dahulu sebelum mengambil keputusan.Mengomentari lengsernya Edy, Umuh menilai mantan Pangkostrad itu sebagai sosok yang tulus. Edy, kata Umuh, sosok polos yang percaya pada bawahan.
"Kalau untuk mengundurkan diri, Pak Edy itu Gubernur [Sumut], jadi biar lebih fokus lagi. Kan kata Pak Edy juga demi Indonesia dan PSSI. Itu saja," ucap Umuh.
"Saya tidak harus jadi pengurus, saya di belakang saja. Tapi semua juga harus mendengar dan tahu bahwa Umuh Muchtar tidak berpartai dan berpolitik, di sini pun saya tidak ada kepentingan apa-apa. Saya demi PSSI, demi kemajuan persepakbolaan di Indonesia," ujar Umuh.
"Karakternya [Ketua Umum PSSI pengganti Edy] harus berani, jangan teledor. Harus fokus selama 24 jam. Tindak langsung," ucap Umuh.
(rel-tanbw)