Notification

×

Iklan

Iklan

Aksi Tanam Buah Selamatkan Monyet di Hutan Sibaganding

2 Des 2018 | 22:23 WIB Last Updated 2018-12-17T00:09:43Z
Erwin, koordiantor penanaman bibit buah.
PARAPAT, GREENBERITA.com-Prihatin dengan keberadaan satwa monyet di Hutan Sibaganding, Parapat, sekelompok relawan yang dikoordinir Erwin Landy melakukan aksi menanam bibit buah di perbukitan Hutan Sibaganding pada peringatan Sumpah Pemuda 28 Oktober 2018.

Dari sebuah video dokumentasi yang diupload Toba Archive di Youtube pada 1 Desember 2018 dengan judul "Pengemis dari Hutan Sibaganding", disebutkan, para relawan menanami tanaman buah dan sayur di area perbukitan Sibaganding, Parapat. Ini link videonya :



Aksi itu disebut muncul dari kesedihan atas monyet di daerah Sibaganding yang turun ke jalan untuk mencari makan karena ketersediaan makanan dari pohon buah di hutan tidak lagi mencukupi.

Dalam aktivitas mencari makanan di jalan, monyet-monyet mendapat ancaman kecelakaan dari kendaraan yang melintas, di mana daerah tersebut dilalui kendaraan berkecepatan tinggi.

Dalam keterangan Erwin, sudah banyak monyet yang menjadi korban, mulai patah tangan, kaki dan ada yang tewas tertabrak kendaraan. (red)